Wajib Coba! Ini 8 Rekomendasi Kuliner di Balikpapan!

Balikpapan merupakan salah satu kota di Indonesia yang memiliki banyak keunggulan. Salah satunya berasal dari makanan atau kulinernya. Anda bisa menjajal aneka rekomendasi kuliner di Balikpapan bila berkunjung ke sana.

Sekilas Kota Balikpapan

Ada banyak kota indah di Indonesia yang menyimpan beragam kekayaan. Salah satunya adalah Balikpapan. Kota di provinsi Kalimantan Timur ini menawarkan banyak hal menarik yang bisa memikat perhatian baik penduduk lokal maupun wisatawan.

Balikpapan sendiri termasuk kota berkembang yang wilayahnya terdiri dari 85% bukit dan 12% daerah datar di sekitar aliran sungai. Pada sensus terakhir tahun 2017 lalu, total penduduk Balikpapan sekitar 778.908 orang.

Kota Balikpapan menjadi tempat tinggal yang nyaman bagi beberapa suku bangsa. Suku yang paling banyak menempati Balikpapan adalah suku Jawa (42,13%), kemudian diikuti suku Bugis (19,94%), Banjar (13,65%), dan masih banyak lagi. Semua lapisan masyarakat hidup aman dan damai sambil menikmati kekayaan alam serta sumber daya Balikpapan.

Ingin beli hunian di Balikpapan?

Jika anda tertarik untuk investasi / sewa properti di Balikpapan, anda bisa mudah menemukan berbagai properti terbaik di situs jual beli properti kalimantan Timur (KaltimProperty.com)

Jangan ragu untuk bertanya, agen kami sekalu siap membantu!

Rekomendasi Kuliner di Balikpapan

Berkunjung ke Balikpapan, rasanya tak akan lengkap jika Anda tidak berburu kuliner. Anda bisa mencicipi aneka masakan khas daerah Balikpapan di beberapa tempat, seperti:

1.    Kepiting Kenari

Bagi para pecinta kepiting, tempat kuliner satu ini sangat menggugah selera. Nama kenari sendiri bukan berarti menu yang dijual adalah kepiting dengan bumbu kacang kenari. Ide nama tersebut berasal dari nama asli sang pemilik.

Namun, karena sudah terlanjur terkenal, maka masyarakat tetap mengenalnya dengan sebutan kepiting kenari. Menu makanannya bervariasi. Olahannya juga higienis dan terbilang bersih, sehingga tak heran jika tidak pernah sepi pengunjung.

Jika hendak mengonsumsi kepiting di sini, siapkan setidaknya Rp220.000. Jangan khawatir satu porsi kepiting bisa untuk makan 4 orang. Kepiting kenari beralamat di Jalan Marsma R. Iswahyudi Nomor 4, Balikpapan Selatan.

2.    Depot Miki

Rekomendasi kuliner di Balikpapan selanjutnya adalah Depot Miki. Rumah makan ini menawarkan aneka menu rumahan layaknya warteg. Cocok sekali bagi Anda yang merantau dan tinggal jauh dari rumah.

Anda bisa mengonsumsi masakan, seperti bubur manado, nasi uduk, nasi tim, maupun lontong sayur. Ada bumbu racikan rahasia yang membuat rasanya sangat lezat dan membuat ketagihan. Salah satu menu andalannya adalah nasi kuning yang lembut dan pulen.

Anda juga bisa minum kopi sambil mencicipi aneka kue khas Balikpapan. Tempat makan ini sudah ada sejak lama, sehingga masyarakat Balikpapan banyak datang ke sini untuk mengingat kenangan. Harganya juga cukup pas di kantong. Depot Miki terletak di Jalan Jenderal Sudirman Nomor 94, Klandasan Ilir, Kota Balikpapan.

3.    Warung Kaki Lima Kantor Pos Klandasan

Mencari jajanan kaki lima? Tenang saja, Anda bisa datang langsung ke warung kaki lima yang ada di dekat kantor pos Klandasan. Banyak pedagang kaki lima yang menjual aneka camilan lezat.

Biasanya, masyarakat mengincar menu olahan ikan dan gado-gado. Karena kebanyakan pedagang yang menempati kawasan kuliner ini menggunakan gerobak, maka umumnya tidak ada jam operasional yang pasti.

Bahkan, cenderung buka 24 jam, sehingga cocok bagi Anda yang sering lapar di malam hari. Jangan khawatir soal harga, karena sudah pasti harganya pas di kantong. Penasaran dengan aneka jajanan di sana? Langsung saja datang ke Jalan Jenderal Sudirman Nomor 1, Klandasan Ulu, Balikpapan.

4.    Dandito Resto

Selanjutnya, ada Dandito Resto. Rumah makan seafood ini sangat populer di kota Balikpapan. Menunya sangat beragam, mulai dari kepiting, udang, ikan, ayam, hingga tahu dan tempe.

Dandito Resto begitu mengandalkan menu kepiting dan cumi. Bumbu olahannya sangat khas, membuat rasanya lezat dan tidak akan Anda temukan dimana pun.

Untuk harganya sendiri bervariasi, tergantung menu yang Anda pilih. Namun, kisaran harganya mulai dari Rp130.000. Alamat rekomendasi kuliner di Balikpapan ini adalah Jalan Marsma R. Iswahyudi Nomor 70, Gunung Bahagia, Balikpapan Selatan.

5.    Depot Simpang Empat

Kelima, ada Depot Simpang Empat. Kuliner ini menawarkan aneka menu yang lezat. Menu unggulannya adalah sapi lada hitam dan mantau. Desain restoran ini juga terbilang simple dan terkesan homey, sehingga membuat Anda serasa berada di rumah.

Dibandingkan dengan restoran lainnya, Depot Simpang Empat menawarkan harga yang lebih terjangkau. Anda bisa mencicipi menunya mulai harga Rp17.000 saja. Ukuran makanan beratnya juga cukup mengenyangkan. Restoran ini terletak di Jalan Baru Ilir, Balikpapan Barat.

6.    Toko Roti Nam Min

Jika Anda tidak ingin makan berat, Anda bisa mencoba roti nam min. Cita rasa roti ini sangat unik dan lezat tentunya. Adonannya sangat lembut, sehingga bisa membuat Anda ketagihan.

Roti ini juga memiliki ukuran yang cukup besar, sehingga pembeli akan merasa puas. Menu roti yang ada di sini tersedia dalam rasa gurih, manis, dan asin. Anda juga bisa memilih isian dalamnya berupa selai, pisang, hingga daging.

Toko roti nam min buka mulai pukul 07.00 WIB sampai 18.00 WIB. Anda bisa membeli roti ini sebagai oleh-oleh karena rasanya akan membuat Anda teringat dengan kota Balikpapan.

7.    Nasi Kuning Haji Daud

Sebenarnya, menu nasi kuning banyak disajikan dimana-mana. Namun, tentunya ada ciri khas tersendiri dari nasi kuning Balikpapan. Nasi kuning ini berbeda dari yang lain karena sangat lembut dan pulen.

Perpaduan rasa santannya juga gurih dan lezat. Aneka lauk pelengkapnya juga beragam, mulai dari ayam, telur, tahu, tempe, hingga semur daging.

Nasi kuning Haji Daud terbilang sangat legendaris karena sudah ada di Balikpapan sejak lama. Harganya terbilang cukup terjangkau dan pas untuk sarapan.

Jika tertarik untuk mencoba, Anda bisa datang langsung ke Jalan Marga Sari, Balikpapan Barat. Rekomendasi kuliner di Balikpapan ini buka setiap hari pukul 07.00 – 12.00 WIB. Pastikan Anda datang sebelum makan siang, ya!

8.    Salome Lapangan Merdeka

Bila Anda adalah seorang turis yang baru pertama kali berkunjung ke Balikpapan, pasti Anda mencari kuliner yang paling khas. Jangan bingung, Anda bisa mengunjungi Salome Lapangan Merdeka.

Salome sendiri merupakan jajanan tradisional khas Balikpapan yang biasa dijajakan pedagang kaki lima. Bentuknya memang mirip seperti pentol atau cilok dan terbuat dari bahan dasar tepung.

Untuk menikmati hidangan ini, Anda bisa menyantapnya dengan bumbu kacang. Tambahkan cabai bila Anda suka pedas. Penyajian Salome bisa digoreng atau dikukus, tergantung selera Anda.

Soal harga, tentu saja jajanan ini sangat murah. Harganya hanya berkisar di angka Rp5.000 saja. Biasanya, pedagang menjualnya di pinggir jalan dengan menggunakan motor atau gerobak dorong. Tertarik mencoba jajanan ini? Anda bisa mampir ke Jalan Lapangan Merdeka, Prapatan, Kota Balikpapan.

Ternyata, banyak makanan khas Balikpapan yang patut Anda coba. Jangan lupa untuk mengajak sanak saudara, teman, atau bahkan pasangan mengunjungi tempat rekomendasi kuliner di Balikpapan. Dijamin, semua kuliner di sana akan memanjakan lidah Anda.

Baca Juga: